Kamis, 03 Desember 2009

Tips Menghadapi Ujian Semester

Insyaallah sebentar lagi ujian semester kan?. Semangat! sEmangat!! Nah, udah ada persiapan apa nih menjelang ujian semester? Ini dia tips jitu yang akan RIMA berikan ke temen-temen semua.

1. Pertama dan selalu yang diutamakan adalah berdoa kepada Allah SWT

mentang-mentang sibuk belajar ujian, lupa deh sama ibadah. Gak boleh donk!. Ingat “manusia hanya bisa berusaha dan berdoa tetapi Allah SWT penggenggam alam semesta yang menentukan”. Niatkan belajar kita untuk beribadah kepada Allah SWT dan mendapatkan ilmu. Insyaallah kalau kita lakukan itu, akan mendapat pahala yang buannyyak.. aamiin J

2. Perhatikan lingkungan sekitar

Ketenangan lingkungan kamar juga membantu proses belajar. Lihatlah dan ubahlah senyaman mungkin kamar/ tempat belajar temen-temen. Jangan sampai, baju kotor menumpuk dalam kamar. Bersihkan segera yah.. J

3. Tidur secukupnya

Jangan membebani diri kita secara berlebihan. Persiapkan jauh hari dengan materi yang telah kita dapat. Kalau bisa hindari belajar SKS ( system kebut semalam). Payah nih, kalau seperti ini. Kalaupun terpaksa SKS, sempatkan idur malam minimal 4-5 jam.

Beri kesempatan untuk beristirahat biarpun hanya beberapa saat yang penting efektif.

4. Jangan mempermasalahkan hal-hal yang sepele

ubahlah cara pandang temen-temen saat menghadapi suatu masalah. Ingat lho, masalah itu tergantung bagaimana seseorang menyikapi masalah tersebut. Dan jangan membuat-buat masalah dengan orang lain. Pokoknya, konsentrasi buat belajar. Pending dulu hal yang lain. Temen ngajak main? Oh no way! This time for study, okey.. J

5. tingkatkan ketahanan diri

Makan yang bergizi sangat baik untuk membuat pertahanan tubuh. Jika perlu, minumlah suplemen. Selama ujian gak ada alasan ‘ngirit’ ( mentang-mentang anak kos)

Jangan kebanyakan minum kopi karena lama kelamaan kita nanti resisten terhadap kopi. Olahraga yang cukup, membantu sistem imun. Jogging, salah satu olahraga yang simple ini memiliki manfaat yang banyak lho…

Bagaimana dengan tips-tips di atas? Semoga bisa membantu temen-temen yah…. yang penting adalah, Luruskan niat, sempurnakan ikhtiar!!

Ingat yah, hindari kecurangan sedikitpun. Hilangkan niat dalam hati untuk berbuat yang tidak baik. Allah menilai dari usaha kita, bukan hasil. Yang kita butuhkan adalah keridhoaan Allah, bukan nilai.
Semangat! Semangat!! AllahuAkbar!!!

Emansipasi Wanita

Emansipasi wanita adalah topik hangat saat ini karena berkaitan dengan hari Kartini. O.. ya mengenai Ibu R.A Kartini, tentu saya sangat bangga dengannya bukan hanya ketokohannya memperjuangkan hak-hak wanita agar wanita tidak selalu menjadi konco wingking, namun juga karena beliau terlahir di kecamatan Mayong, Jepara tepat di depan rumah kakek saya. Perjuangan R.A. Kartini yang lahir pada tanggal 21 April memang masih diperingati hingga saat ini meskipun tidak semeriah waktu saya masih sekolah di SMP1 Kecamatan Mayong dimana pada saat itu diadakan beberapa lomba seperti putri-putrian ala Kartini dan lomaba-lomba yang lain.

Emansipasi wanita adalah perjuangan wanita menuntut hak-nya agar bisa sederajat dengan laki-laki seperti hak untuk bekerja seperti laki-laki, hak berpendapat seperti laki-laki, hak menjabat posisi seperti laki-laki bahkan sampai dengan posisi presiden. Namun apakah benar emansipasi wanita diperluakan saat ini dan hak apa yang diperjuangkan untuk disamakan derajatnya?

Cobalah kita kembali pada fitrah kita sebagai mahluk Tuhan. Pria dan wanita sampai hari kiamatpun tidak akan bisa sama karena memang tidak sama. Dan perlu diketahui bahwa keduanya bukanlah pesaing yang saling mengalahkan dan dikalahkan. Terlalu naif bagi pria apabila ia bersaing dan ingin mengalahkan wanita dan terlalu jumawa apabila wanita minta disamakan dan bahkan ingin mengalahkan pria dengan gerakan emansipsi wanita yang kebablasan. Kedua mahluk itu secara prinsip memang berbeda baik secara fisik maupun non fisik. Pria dengan segala kekuatannya, kemampuannya dan ketegasannya sangat mengedepankan logika, sedangkan wanita dengan kelembutannya dan kasih sayangnya mengandalkan perasaannya. Dengan demikian, pria adalah pasangan wanita dan wanita adalah pasangan pria, demikianlah takdir Tuhan menciptakan keduanya yang saling membutuhkan satu sama lain.

Dengan demikian apakah emansipasi wanita dan perjuangan-nya menuntut hak masih diperlukan?? dan hak apa saja yang diperjuangkan??

Sejarah Batik Indonesia

Batik secara historis berasal dari zaman nenek moyang yang dikenal sejak abad XVII yang ditulis dan dilukis pada daun lontar. Saat itu motif atau pola batik masih didominasi dengan bentuk binatang dan tanaman. Namun dalam sejarah perkembangannya batik mengalami perkembangan, yaitu dari corak-corak lukisan binatang dan tanaman lambat laun beralih pada motif abstrak yang menyerupai awan, relief candi, wayang beber dan sebagainya. Selanjutnya melalui penggabungan corak lukisan dengan seni dekorasi pakaian, muncul seni batik tulis seperti yang kita kenal sekarang ini.

Jenis dan corak batik tradisional tergolong amat banyak, namun corak dan variasinya sesuai dengan filosofi dan budaya masing-masing daerah yang amat beragam. Khasanah budaya Bangsa Indonesia yang demikian kaya telah mendorong lahirnya berbagai corak dan jenis batik tradisioanal dengan ciri kekhususannya sendiri.

Perkembangan Batik di Indonesia
Sejarah pembatikan di Indonesia berkaitan dengan perkembangan kerajaan Majapahit dan kerajaan sesudahnya. Dalam beberapa catatan, pengembangan batik banyak dilakukan pada masa-masa kerajaan Mataram, kemudian pada masa kerajaan Solo dan Yogyakarta.

Kesenian batik merupakan kesenian gambar di atas kain untuk pakaian yang menjadi salah satu kebudayaan keluarga raja-raja Indonesia zaman dulu. Awalnya batik dikerjakan hanya terbatas dalam kraton saja dan hasilnya untuk pakaian raja dan keluarga serta para pengikutnya. Oleh karena banyak dari pengikut raja yang tinggal diluar kraton, maka kesenian batik ini dibawa oleh mereka keluar kraton dan dikerjakan ditempatnya masing-masing.

Proses pembuatan batik
Dalam perkembangannya lambat laun kesenian batik ini ditiru oleh rakyat terdekat dan selanjutnya meluas menjadi pekerjaan kaum wanita dalam rumah tangganya untuk mengisi waktu senggang. Selanjutnya, batik yang tadinya hanya pakaian keluarga istana, kemudian menjadi pakaian rakyat yang digemari, baik wanita maupun pria.

batik

Bahan kain putih yang dipergunakan waktu itu adalah hasil tenunan sendiri. Sedang bahan-bahan pewarna yang dipakai terdiri dari tumbuh-tumbuhan asli Indonesia yang dibuat sendiri antara lain dari : pohon mengkudu, tinggi, soga, nila, dan bahan sodanya dibuat dari soda abu, serta garamnya dibuat dari tanah lumpur.

Jadi kerajinan batik ini di Indonesia telah dikenal sejak zaman kerajaan Majapahit dan terus berkembang hingga kerajaan berikutnya. Adapun mulai meluasnya kesenian batik ini menjadi milik rakyat Indonesia dan khususnya suku Jawa ialah setelah akhir abad ke-XVIII atau awal abad ke-XIX. Batik yang dihasilkan ialah semuanya batik tulis sampai awal abad ke-XX dan batik cap dikenal baru setelah usai perang dunia kesatu atau sekitar tahun 1920. Kini batik sudah menjadi bagian pakaian tradisional Indonesia.

Batik Pekalongan
Meskipun tidak ada catatan resmi kapan batik mulai dikenal di Pekalongan, namun menurut perkiraan batik sudah ada di Pekalongan sekitar tahun 1800. Bahkan menurut data yang tercatat di Deperindag, motif batik itu ada yang dibuat 1802, seperti motif pohon kecil berupa bahan baju.

Namun perkembangan yang signifikan diperkirakan terjadi setelah perang besar pada tahun 1825-1830 di kerajaan Mataram yang sering disebut dengan perang Diponegoro atau perang Jawa. Dengan terjadinya peperangan ini mendesak keluarga kraton serta para pengikutnya banyak yang meninggalkan daerah kerajaan. Mereka kemudian tersebar ke arah Timur dan Barat. Kemudian di daerah – daerah baru itu para keluarga dan pengikutnya mengembangkan batik.

Ke timur batik Solo dan Yogyakarta menyempurnakan corak batik yang telah ada di Mojokerto serta Tulungagung hingga menyebar ke Gresik, Surabaya dan Madura. Sedang ke arah Barat batik berkembang di Banyumas, Kebumen, Tegal, Cirebon dan Pekalongan. Dengan adanya migrasi ini, maka batik Pekalongan yang telah ada sebelumnya semakin berkembang.

Seiring berjalannya waktu, Batik Pekalongan mengalami perkembangan pesat dibandingkan dengan daerah lain. Di daerah ini batik berkembang di sekitar daerah pantai, yaitu di daerah Pekalongan kota dan daerah Buaran, Pekajangan serta Wonopringgo.

museum-batik-pekalongan

Musium batik Pekalongan
Perjumpaan masyarakat Pekalongan dengan berbagai bangsa seperti Cina, Belanda, Arab, India, Melayu dan Jepang pada zaman lampau telah mewarnai dinamika pada motif dan tata warna seni batik.

Sehubungan dengan itu beberapa jenis motif batik hasil pengaruh dari berbagai negara tersebut yang kemudian dikenal sebagai identitas batik Pekalongan. Motif itu, yaitu batik Jlamprang, diilhami dari Negeri India dan Arab. Lalu batik Encim dan Klengenan, dipengaruhi oleh peranakan Cina. Batik Belanda, batik Pagi Sore, dan batik Hokokai, tumbuh pesat sejak pendudukan Jepang.

Perkembangan budaya teknik cetak motif tutup celup dengan menggunakan malam (lilin) di atas kain yang kemudian disebut batik, memang tak bisa dilepaskan dari pengaruh negara-negara itu. Ini memperlihatkan konteks kelenturan batik dari masa ke masa.

Batik Pekalongan menjadi sangat khas karena bertopang sepenuhnya pada ratusan pengusaha kecil, bukan pada segelintir pengusaha bermodal besar. Sejak berpuluh tahun lampau hingga sekarang, sebagian besar proses produksi batik Pekalongan dikerjakan di rumah-rumah. Akibatnya, batik Pekalongan menyatu erat dengan kehidupan masyarakat Pekalongan yang kini terbagi dalam dua wilayah administratif, yakni Kotamadya Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan.

Pasang surut perkembangan batik Pekalongan, memperlihatkan Pekalongan layak menjadi ikon bagi perkembangan batik di Nusantara. Ikon bagi karya seni yang tak pernah menyerah dengan perkembangan zaman dan selalu dinamis. Kini batik sudah menjadi nafas kehidupan sehari-hari warga Pekalongan dan merupakan salah satu produk unggulan. Hal itu disebabkan banyaknya industri yang menghasilkan produk batik. Karena terkenal dengan produk batiknya, Pekalongan dikenal sebagai KOTA BATIK. Julukan itu datang dari suatu tradisi yang cukup lama berakar di Pekalongan. Selama periode yang panjang itulah, aneka sifat, ragam kegunaan, jenis rancangan, serta mutu batik ditentukan oleh iklim dan keberadaan serat-serat setempat, faktor sejarah, perdagangan dan kesiapan masyarakatnya dalam menerima paham serta pemikiran baru.

Batik yang merupakan karya seni budaya yang dikagumi dunia, diantara ragam tradisional yang dihasilkan dengan teknologi celup rintang, tidak satu pun yang mampu hadir seindah dan sehalus batik Pekalongan.

sumber:http://www.batikmarkets.com/batik.php

Batik Dikukuhkan UNESCO, warisan Indonesia . !

Hari ini diprediksi sebagian besar warga di Tanah Air akan mengenakan batik. Sebab United Nations Educational, Scientific and Cultural Organisation (UNESCO) menetapkan batik sebagai warisan budaya milik Indonesia, Jumat (2/10/2009).

Batik_IndonesiaHari yang dinanti-nantikan ini pun dijadikan sebagai hari batik. Animo masyarakat menyambut hari batik ini tinggi. Sejumlah toko batik di Pasar Atum dan Pasar Grosir Surabaya (PGS) dibanjiri pembeli. Sebagian besar warga Surabaya akan merayakan pengukuhan batik itu dengan menggelar acara di tempatnya bekerja atau kampus masing-masing.

Rencananya, pengukuhan batik Indonesia oleh UNESCO akan dilakukan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. Hal ini telah ditegaskan oleh Menteri Ad-Interim Kebudayaan dan Pariwisata, Mohammad Nuh yang ditemui di Departemen Kominfo, Rabu (30/9/2009) lalu.

“Pengukuhan batik Indonesia oleh UNESCO akan dilakukan kurang lebih pada pukul 20.00 WIB dan Presiden akan mendeklarasikannya secara resmi pada pukul 21.00 WIB” kata M Nuh.

Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyerukan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk memakai batik pada 2 Oktober secara serentak. Hal ini dimaksudkan sebagai ungkapan rasa syukur atas prestasi serta anugerah yang telah diraih oleh bangsa Indonesia. Seruan ini pun langsung diikuti oleh para kepala daerah di Indonesia.

Proses pengukuhan batik Indonesia cukup panjang. Berawal pada 3 September 2008 yang kemudian diterima secara resmi oleh UNESCO pada tanggal 9 Januari 2009. Tahap selanjutnya adalah pengujian tertutup oleh UNESCO di Paris pada tanggal 11 hingga 14 Mei 2009.

Perkembangan Teknologi Digital

Pada akhir-akhir ini, berbagai perkembangan yang terjadi memang cukup menakjubkan, khususnya dalam bidang teknologi terutama dalam hal informasi dan komunikasi. Teknologi informasi yang tadinya dikenal dengan teknologi komputer, beserta perangkat elektronika lainnya, menjelma menjadi satu dalam perpaduan kemampuan.

Semula dengan ditemukannya berbagai perangkat sederhana, mulai dari telepon, yang berbasis analog, maju dan berkembang terus hingga muncul berbagai perangkat elektronika lainnya. Hingga akhirnya teknologi ini terintegrasi satu dengan lainnya.

Di sisi lain, akibat perkembangan dari kemampuan teknologi, terjadi juga perubahan yang cukup dramatis di sisi perjalanan dan operasi bisnis, yang menghasilkan pelayanan-pelayanan baru, termasuk dalam hal pemanfaatan jaringan dunia tanpa batas.

Telepon, yang pada awal ditemukan pada tahun 1876, diniatkan sebagai media untuk mengirimkan suara, dan salah satu penerapan konsep analog, juga memberikan konstribusi yang tidak sedikit terhadap perkembangan teknologi. Sampai dengan sekitar tahun 1960-an, penerapan analog ini masih tetap bertahan, hingga setelah itu, mulai mengarah kepada teknologi digital.

Kemudian, teknologi digital yang mulai merambah ke berbagai rancangan teknologi yang diterapkan dan digunakan oleh manusia. Facsimile, adalah salah satu batu loncatan dari pemanfaatan jaringan telekomunikasi, yang mampu memberikan konstribusi dan pemikiran, bahwa datapun mampu untuk dilewatkan melalui media telepon tersebut.

Begitu juga dengan perkembangan komputer. Komputer pertama yang diperkenalkan adalah ENIAC II, diinstalasi dan digunakan pada tahun 1946, setelah perang dunia kedua. Komputer ini merupakan sebuah rangkaian elektronika lampu tabung seberat 20 ton. Perkembangannya juga cukup menakjubkan, baik dalam ukuran dan kemampuan kerjanya.

Kini, ukuran komputerpun, hanya dalam ukuran segenggam tangan. Dengan ukuran sedemikian, berbagai proses mampu diolahnya, tidak hanya untuk melakukan proses yang berhubungan dengan pengolahan perhitungan dan database, tetapi juga mampu dalam hal berkomunikasi dengan pengguna lainnya yang menggunakan perangkat yang tadinya masih merupakan pemisahan dari segi fungsi.

Protocol, merupakan salah satu yang memegang peranan kunci disini, sehingga berbagai perangkat dapat berinteraksi satu dengan lainnya. Dengan adanya protocol ini, satu mesin dengan mesin lainnya dapat untuk saling berkomunikasi. Protocol merupakan suatu metoda yang mengakibatkan suatu alat dengan alat lainnya dapat saling berkomununikasi sehingga terjadilah percakapan sehingga akhirnya berjabat tangan (handshaking), dan dapat diibaratkan kesepakatan bahasa antar dua alat, yang mengakibatkan satu sama lainnya mengerti apa yang diperintahkan dan apa yang sedang diolah.

Suatu perangkat yang dihasilkan dari pabrik yang berbeda, sesuatu yang mungkin untuk ikut berperanan dalam menyemarakkan bidang teknologi informasi dan telekomunikasi ini, sebab dengan protocol yang sama, alat itupun bisa menggabungkan diri menjadi bagian dari berbagai perangkat yang ada. Begitu juga dengan bandwith, sebagai jalur data, compression, codes, dan bits, menjadi tulang punggung yang mendasar, terutama untuk perkembangan teknologi informasi dan telekomunikasi ini.

Dua bulan berselang setelah Neil Amstrong melangkah di bulan, terjadi suatu langkah yang besar di UCLA, sewaktu komputer pertama dikoneksikan ke ARPANET. ARPANET mengkoneksikan empat site, diantaranya UCLA, Stanford Research Institute (SRI), UC Santa Barbara, dan University of Utah. Pada tahun 1977, terdapat lebih seratus mainframe dan komputer mini yang terkoneksi ke ARPANET yang sebagian besar masih berada di Universitas.

Dengan adanya fasilitas ini, memungkinkan dosen-dosen dan mahasiswa dapat saling berbagi informasi satu dengan lainnya tanpa perlu meninggalkan komputer mereka. Saat ini, terdapat lebih dari 4.000.000 host internet di seluruh dunia. Sejak tahun 1988, Internet tumbuh secara eksponensial, yang ukurannya kira-kira berlipat-ganda setiap tahunnya. Istilah Internet pada mulanya diciptakan oleh para pengembangnya karena mereka memerlukan kata yang dapat menggambarkan jaringan dari jaringan-jaringan yang saling terkoneksi yang tengah mereka buat waktu itu. Internet merupakan kumpulan orang dan komputer di dunia yang seluruhnya terhubung oleh bermil-mil kabel dan saluran telepon, masing-masing pihak juga dapat berkomunikasi karena menggunakan bahasa yang umum dipakai.

Jadi apakah yang dimaksud dengan Internet ? Pertama, Internet adalah kumpulan yang luas dari jaringan komputer besar dan kecil yang saling bersambungan menggunakan jaringan komunikasi yang ada di seluruh dunia. Kedua, Internet adalah seluruh manusia yang secara aktif berpartisipasi sehingga membuat Internet menjadi sumber daya informasi yang sangat berharga. Apakah yang mebuat hal tersebut bisa bekerja? Semua adalah karena permainan listrik dan gelombang yang akhirnya diolah sedemikian rupa. Semua berasal dari analog maupun digital.


http://artikel.total.or.id/artikel.php?id=1186&judul=Perkembangan%20Teknologi%20Digital

Magic

Suatu hari di desa para peri, sang ratu telah melahirkan seorang bayi mungil yang sangat......... lucu. Bayi itu diberi nama Koklea. Koklea tanpa sengaja menunjuk pada tiang di dekat ayahnya. Dan tiang itu berubah menjadi kambing terbang. Semua yang ada di situ terpana menyaksikan betapa hebatnya si Koklea. Akhirnya sang ayah menyekolahkan Koklea di sekolah para kambing, saking terkejutnya Koklea, dia hampir saja jatuh dari jurang tingkat 50. Karena kesaktiaanya itu dia menyihir kambing menjadi ufo/piring terbang. TAMAT. Okeee. Akhirnya si Koklea menjadi kambing selamanya dan di menangis terus menerus.

Lebih Baik Temenan kan ???

Pagi hari itu terasa biasa saja. Akupun berangkat ke sekolah seperti biasa. Namun ketika aku sampai di sekolah suasana berbeda tejadi. Tiba-tiba seoran cewe yang tak ku kenali mendekat kepadaku dan berkata "ngapain lo deketdeketin dia...! sok kenal banget sih lo.... disini lo itu anak baru... nggak usah sokdeh....!". "gue nggak bernah deketin siapa-siapa kok... maksud lo ngomong gitu apaan... gue tau gue anak baru disini... tapi lo nggak berhak ngomong gitu ke gue..." kataku untuk membela diri. Lalu cewe itu bilang "alah! nggak usah belaga bego lo.... elo kan yang deketin Randy....!". "hah, gue deketin Randy...? siapa bilang.... Dia duluan yang deketin gue....lagian kita cuma temenan doang" kataku. "udah pokoknya lo nggak boleh deket-deket sama dia lagi!".kata cewe yang ternyata bernama Nindy itu. Tiba-tiba temanku datang dan berkata "diapain lo Si sama Nindy?". Akupun menjawab "enggak diapa-apain kok...". "ah, boong lo... pasti lo dikira deketin Randy kan?" kata Rena temanku. "kok alo tau?" kataku penasaran. "ya jelaslah gue tau... tadi pas Nindy ngomong sama lo nggak sengaja gue denger... jadinya gue tau deh..." kata Rena. Bel masuk telah berbunyi. Kami berdua bergegas masuk ke dalam kelas.

"Si, Sisi...!" teriak Randy memanggilku. "ya kenapa?". " Tadi kamu di labrak Nindy ya...?" kata Randy. Aku kaget mendengar perkataan Randy. Aku bertanya-tanya dalam hati mengapa Randy bisa mengetahuinya. "Si, kamu nggak papa?" kata Randy mambangunkan lamunanku. "ya... ya kenapa?". "Kamu ngelamun ya?" tanya Randy kepadaku. "enggak kok..." kataku. "Jadi tadi kamu di labrak Nindy?" Tanya Randy lagi. aku menjawab "enggak... enggak kok...". "udah nggak usah boong aku tau semua dari Rena... kata Rena tadi pagi kamu dilabrak Nindy..." kata Randy. "udahlah nggak usah dipikirin lupain aja..."kataku. Randy terlihat masih penasaran. Randypun memutuskan untuk bertanya kepada Rena apa yang sebenarnya terjadi. Randy langsung menghampiri Rena dan berkata "Ren, sebenernya Sisi dilabrak Rena nggak sih...?". "Iya emangnya kenapa? lo udah tanya sama dia?" kata Rena. "udah... tadi gue udah tanya sama Sisi tapi katanya enggak... apa dia boong?" kata Randy. "mungkin aja dia boong, dia nggak mau cerita ke siapa-siapa kali!". "tapi kenapa dia boong?". "mana gue tau tanya aja sama Sisinya langsung..." kata Rena memberi Saran. "nggak usahlah... ntar dia malah marah lagi sama gue"

Karena penasaran Randy memutuskan bertanya langsung kepada Nindy. Walaupn masih ada sedikit keraguan, tapi ia memberanikan diri untuk bertanya kepada Nindy. "Nindy....! gue au ngomong sebentar sama lo...." kata Randy. Nindy yang sedang mengobrol dengan teman-temannya pun segera menuju ke tempat Randy. Nindy merasa Randy akan membicarakan sesuatu yan membuat hatinya senang. Randy mengawali pembicaraan, "gue mau tanya sesuatu sama lo tapi lo jawab jujur ya...". "iya... kamu mau tanya apa?" kata Nindy. " tadi pagi kamu ngelabrak Sisi ya?". "ng... ng.... nggak kok..." kata Nindy. " udah nggak usah bong..." kata Randy. "i... i... iya... habisnya wku cemburu liat Sisi deketin kamu..." kata Nindy. "Sisi nggak deketin gue... tapi gue yang deketin dia...! kenapa sih setiap ada cewe yang deket sama gue selalu lo sangka yang enggak-enggak!" bentak Randy kepada Nindy. "Randy...! udah.... Nindy nggak salah... dia cuma mau lo tetep kasih perhatian sama dia... dia ngerasa lo udah nggak merhatiin dia lagi... iya kan Nin?" kata Sisi. Nindy mengangguk. Randy terdiam setelah mendengar ucapa Sisi. "lebih baik kita temenan aja... nggak usa ada berantem-berantem kaya gini lagi..." kata Sisi. "maafin aku ya,Si..." kata Randy kepada Sisi. "lo harusnya minta maaf sama Nindy karena lo udah bentak-bentak dia kaya gitu..." kata Sisi. "gue minta maaf ya, Nin gue nyesel... harusnya gue dengerin penjelasan lo dulu..." kata Randy. "aku juga minta maaf sama kalian berdua ya, Ran, Si.... aku udah buruk sangka sama kalian berdua... maaf ya...." kata Nindy. "aku udah maafin kamu kok.... kan kalo gini lebih enak... nggak ada pertengkaran diantara kita...". Mereka semua tersenyum bahagia